Bahan baku dari es pisang ijo ialah pisang, pisang tersebut ialah pisang raja. Namun mari mengenal dan apa sih manfaat pisang raja tersebut ?
Seperti buah pisang yang lainnya, pisang raja mempunyai batang lunak, tidak keras, dominan warna ialah hijau juga memiliki daun yang lebar. Buah yang dihasilkan tersusun dalam tandan, didalam satu tandan bisa terdapat beberapa sisir dengan buah yang tersusun secara menjari. Pisang raja berwarna hijau saat mentah dan akan berubah warna menjadi kuning dengan becak kehitaman ketika matang.
Pisang Raja adalah buah tropikal yang meluas tumbuh di wilayah bagian Asia Tenggara seperti Indonesia dan Malaysia. Pisang Raja ini cukup populer karena rasanya yang sangat manis bila dibandingkan dengan buah pisang lainnya.
Tidak hanya rasa manisnya saja yang dapat membuat pisang raja ini digemari, Pisang raja mengandung Vitamin C dan Vitamin A yang sangat tinggi. Vitamin A dan Vitamin C yang terkandung di buah ini merupakan anti-oksidan yang sangat baik untuk mengurangi dampak radikal bebas dan mencegah kanker.
Buah Pisang raja yang telah matang biasanya langsung dikonsumsi secara langsung, namun beberapa penikmat buah ini terkadang juga mengolahnya menjadi pisang rebus,pisang goreng, ataupun es pisang ijo yang merupakan kuliner tradisional khas Makassar, Sulawesi Selatan. Tidak jarang pula buah pisang yang masih belum matang digunakan sebagai bahan pembuat keripik pisang dan sale pisang.
Pisang raja merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan nutrisi yang cukup kompleks. Buah ini sering kali dipergunakan sebagai makanan pokok pengganti nasi karena kandungan karbohidratnya yang cukup tinggi. Selain kaya akan karbohidrat, pisang raja memiliki kandungan Vitamin A yang cukup besar sehingga para penderita katarak dan rabun senja sangat disarankan untuk mengkonsumsi buah ini. Satu lagi manfaat pisang raja yang paling penting adalah membantu sistem pencernaan agar tetap bekerja dengan optimal. Hal ini tidak terlepas dari kandungan serat dalam buah ini yang terbukti secara efektif mampu mengurangi sembelit.
No comments:
Post a Comment